Petak Malai

Seni Budaya Suku Dayak Di Kalimantan Tengah

Puskesmas Tumbang Baraoi

Puskesmas Tumbang Baraoi Terletak di Desa Tumbang Baraoi Ibukota Kecamatan Petak Malai.

SMAN 1 Petak Malai

SMAN 1 Petak Malai, Desa Tumbang Baraoi Kecamatan Petak Malai, Kabupaten Katingan.

Akses Jalan

Akses jalan menuju Desa Tumbang Baraoi Ibu Kota Kecamatan Petak Malai.

Keadaan Alam Petak Malai

Salah satu view pemandangan alam perjalanan menuju Desa Tumbang Baraoi.

Senin, 16 November 2015

Pengambilan Sumpah/Janji PNS Kabupaten Katingan Tahun 2015

Kasongan - Hujan deras yang mengguyur aula Kantor Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Katingan tak menyurutkan peserta untuk datang mengikuti prosesi pengambilan sumpah/janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Katingan Tahun 2015 (16/11/2015). 

Lebih dari dua ratusan peserta yang didominasi PNS rekrutan tahun 2013 ini sudah memadati aula sejak pukul 07.30 wib, lengkap dengan pakaian korpri dan atributnya. Tidak sedikit pula diantaranya tampak kebasahan, menembus lebatnya hujan yang "menyiram" Kota Kasongan.

Prosesi yang berlangsung sekitar dua jam ini dipimpin langsung oleh Bupati Katingan Ahmad Yantenglie dan dihadiri juga oleh wakil bupati Katingan Sakariyas dan disaksikan oleh  Nikodemus (Setda), serta dari Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Katingan.

Dalam sambutannya Bupati Katingan Ahmad Yantenglie menyampaikan bahwa Aparatur Sipil Negara (ASN) hendaknya bisa bertransformasi dan memiliki jiwa kreatif dan inovatif dalam mengemban dan melaksanakan tugas. Ditambahkannya pula, Ia (red ; bupati) tidak segan-segan untuk menindak tegas ASN yang "membelot".

Untuk kecamatan Petak Malai sendiri, setidaknya ada sekitar 11 PNS yang mengikuti pengambilan sumpah/ janji baik dari tenaga pendidik maupun kesehatan dari golongan II dan III. Kegiatan ini sempat tertunda dari yang dijadwalkan yaitu tanggal 12 November 2015 menjadi tanggal 16 November 2016).

Jumat, 06 November 2015

Penyuluhan PBB-P2 dan BPHTB Kecamatan Petak Malai

Petak malai – Lebih dari seratus peserta penyuluhan Pajak Bumi dan Bangunan Sektor Pedesaan dan Perkotaan (PBB-P2) dan Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan ( BPHTB) memadati aula Kantor Kecamatan Petak Malai Kabupaten Katingan Kamis (15/10/2015). 


Kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Katingan ini ternyata mendapat sambutan yang sangat antusias oleh masyarakat tidak hanya dari desa Tumbang Baraoi tetapi juga dari desa-desa lain yang ada di Kecamatan Petak Malai. Bahkan panitia sempat kewalahan saat mendapat “serbuan” para peserta dari berbagai desa tersebut dan harus beberapa kali menambah jumlah kursi.
Kegiatan yang dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendapatan Kabupaten Katingan bertujuan untuk mensosialisasikan tentang hak-hak dan kewajiban wajib pajak dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat dalam membayar pajak khususnya Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dan Bea Perolehan Hak Atas Tanah dan Bangunan (BPHTB. 
Meski saat ini masih banyak kekurangan dalam pelayanan PBB-P2 dan BPHTB, Prima Wardana Putra, Kasi Penetapan Dinas Pendapatan Daerah Kabupaten Katingan saat menyampaikan materi penyuluhan berharap, di tahun-tahun mendatang pelaksanaan penagihan PBB bisa lebih baik terutama dalam hal prosedurnya diantaranya Surat Pemberitahuan  Pajak Terhutan (SPPT) harus benar-benar sampai kepada si wajib pajak, begitupula Surat Tanda Terima Setoran (STTS).




Rabu, 13 Mei 2015

Tes Kesehatan Penghapusan CPNS Kab. Katingan

Kasongan - Kabar baik bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS 2013), yang sudah mengabdi sekitar 1 tahun kini sudah bisa mengajukan berkas untuk penghapusan di BKD Kabupaten Katingan. Syarat-syarat penghapusan CPNS bisa ditanyakan langsung ke BKD, diantara syarat-syarat tersebut antara lain  :
Contoh Hasil Tes Kesehatan Untuk Penghapusan CPNS
Kabupaten Katingan

- Surat Pengantar dari Dinas Pendidikan
- Hasil Pengujian Kesehatan / Medical Check Up (MCU)
- SKP
- SPMT (spmt awal waktu ditempatkan dan smpt saat mengajukan penghapusan)
- Copy sah absensi atau daftar hadir
- Biodata PNS (contoh form bisa di download disini)

- STTPL (Sertifikat Prajabatan)


Diantara persaratan tersebut Tes Kesehatan atau Medical Check Up adalah salah satu tahapan yang harus anda lalui. Tes Kesehatan di lakukan di RSUD Kasongan, dengan biaya kurang lebih sekitar Rp 446.000,- termasuk untuk tes darah di Laboratorium, EKG dan Radiologi, Poly Umum, Poly Gigi dan Penyakit Dalam.

Untuk melakukan tes Kesehatan sebaiknya anda mempersiapkan surat pengantar dari Instansi yang menerangkan bahwa yang bersangkutan ingin melakukan medical check up. Setelah menerima dan mengisi form Kwitansi dan lembar data lainnya selanjutnya adalah melakukan pembayaran di bagian Kasir. Jika sudah anda boleh menuju poli umum, poli gigi atau pun ruang check up lainnya. 

Setelah selesai melakukan check up, semua hasil di bawa ke ruang penyakit dalam untuk mendapatkan simpulan sebagai dasar keluarnya Hasil Pengujian Kesehatan, apakah anda memenuhi syarat untuk semua jenis pekerjaan dalam hal ini termasuk Pegawai Negeri Sipil (PNS). 

Jumat, 20 Maret 2015

Rumah Anggrek SMAN 1 Petak Malai

Sebagai negara yang tercatat memiliki keanekaragaman hayati tertinggi di dunia setelah Brazil, Indonesia di perkirakan memiliki sekitar 5000 jenis anggrek yang tersebar di wilayah kepulauan, terutama di pulau Kalimantan, Sumatra dan Irian Jaya (Gunadi, 1986).
jenis-jenis anggrek borneo
Jenis (ragam) anggrek yang dapat ditemukan di Kalimantan Tengah
Secara umum, anggrek berdasarkan habitatnya di bagi menjadi 4 golongan, yang pertama adalah anggrek epifit yaitu anggrek yang hidup menempel pada pohon inang namun tidak bersifat parasit. Anggrek kelompok ini adalah yang terbanyak hidup di hutan-hutan tropis di Indonesia termasuk di Kalimantan Tengah. Kelompok kedua adalah anggrek tanah atau terrestrial, jenis anggrek ini tumbuh di tanah yang umumnya terbuka. Kelompok ketiga adalah anggrek saprofit (tumbuh di media yang banyak mengandung humus atau serasah), biasanya tumbuh di lantai hutan dimana banyak mengandung humus dan sisa-sisa daunan yang lapuk. Terakhir anggrek litofit, anggrek ini tumbuh di bebatuan atau tanah berbatu, biasanya di tempat terbuka.
anggrek spesies di kalteng
Bulbophyllum refractilingue


Ironisnya, informasi dan pengetahuan seputar anggrek spesies ini masih sangat terbatas dikalangan masyarakat, sehingga banyak yang menganggapnya sepele dan diabaikan, padahal di beberapa negara seperti Malaysia, Thailand, Taiwan bahkan Singapura, anggrek telah menjadi sumber devisa penting, padahal negara tersebut memiliki ragam jenis anggrek spesies yang jauh dibawah Indonesia.

Melihat kenyataan tersebut, kami merasa prihatin dan terpanggil untuk berkontribusi dalam mengenalkan anggrek spesies khususnya yang berada di wilayah Kecamatan Petak Malai Kabupaten Katingan Provinsi Kalimantan Tengah - Indonesia. Bersama siswa-siswi SMAN 1 Petak Malai, saya yang kebetulan juga berprofesi sebagai guru mengajak mereka untuk terlibat langsung dalam pendirian "Rumah Anggrek", yaitu suatu wadah untuk menampung jenis-jenis anggrek yang bisa ditemukan di hutan-hutan di wilayah Kecamatan Petak Malai. 

Pendirian Rumah Anggrek, tidak hanya semata-mata untuk melihat seberapa besar kekayaan anggrek spesies yang dimiliki daerah tersebut tetapi juga sebagai tempat bagi siswa belajar salah satu kekayaan alam Indonesia yaitu anggrek. Di tempat ini mereka bisa menggali wawasan mengenai habitat, ragam jenis, cara perawatan, hingga cara berkembangbiak anggrek spesies.

Visi
Memperkenalkan, Melestarikan Serta Mengangkat potensi anggrek spesies Kalimantan Tengah Untuk  kesejahteraan masyarakat.

Misi
Mengidentifikasi ragam jenis anggrek spesies khususnya yang terdapat di wilayah Kecamatan Petak Malai.
Melakukan eksplorasi, perlindungan dan pelestarian anggrek spesies Kalimantan
Menjalin kerjasama dengan para pihak (stakeholder) yang memiliki kepedulian terhadap anggrek spesies.
Menumbuhkan kecintaan dan kepedulian terhadap tanaman anggrek, khusus anggrek spesies Kalimantan Tengah.

Tujuan
Sebagai media sosialisasi dan informasi bagi masyarakat mengenai anggrek spesies (anggrek alam) sebagai salah satu kekayaan alam yang harus di jaga dan dilestarikan. 
Menjadi wadah bagi masyarakat yang peduli terhadap anggrek spesies dan ingin terlibat langsung dalam upaya perlindungan, pelestarian, pemanfaatan dan pengembangan tanaman anggrek. 
Menggalang dukungan dari para pihak terkait dengan peranggrekan (baik pemerintah maupun swasta) untuk terlibat dan peduli terhadap perlindungan, pelestarian, pemanfaatan dan pengembangan tanaman anggrek.
Mendata jenis anggrek spesies yang ada di wilayah Kecamatan Petak Malai, melalui observasi atau pengamatan langsung.
Meningkatkan kemampuan masyarakat dalam memanfaatkan dan mengembangkan tanaman anggrek sebagai sumber pendapatan.
Meningkatkan kecintaan masyarakat umum akan tanaman anggrek sehingga dapat mengambil bagian dalam upaya perlindungan dan pelestarian anggrek spesies.
Kegiatan 
Rumah Anggrek SMAN 1 Petak Malai, adalah sebuah bentuk aplikasi dari sebuah ide sederhana keinginan berkontribusi dalam dunia peranggrekan Indonesia. Sayangnya saat ini Rumah Anggrek kami bukanlah apa-apa, namun kami percaya segala sesuatu yang besar pasti berasal dari yang kecil. Karenanya dengan keterbatasan sumberdaya kami mencoba melakukan apa yang kami bisa. 
kegiatan observasi anggrek di hutan
Kegiatan Observasi anggrek spesies

- Observasi
Hingga saat ini boleh dibilang tidak ada data pasti berapa jumlah jenis anggrek spesies yang ada di Kecamatan Petak Malai Kabupaten Katingan. Padahal setiap hari puluhan bahkan ratusan hektare habitat (hutan) anggrek spesies lenyap oleh berbagai aktivitas manusia. Pendataan atau identifikasi seakan berpacu dengan waktu, banyak peneliti meyakini sebagian dari jenis anggrek tersebut bahkan sudah punah sebelum sempat diketahui keberadaanya. Sayangnya observasi sederhana berupa pengumpulan sampel dan dokumentasi foto saja membutuhkan biaya yang tidak sedikit.
- Identifikasi
Salah satu kegiatan yang rumit dan melelahkan adalah identifikasi. Identifikasi atau determinasi adalah pemberian nama suatu organisme dengan menggunakan pustaka (kunci determinasi dalam buku flora atau majalah), gambar-gambar dalam pustaka, spesimen herbarium yang telah diketahui namanya, dan tumbuhan segar yang diketahui namanya. 
Selain menggunakan buku-buku referensi, anggrek yang masih belum diketahui jenisnya akan diidentifikasi dengan meminta bantuan langsung kepada orang-orang yang berkompeten dalam dunia peranggrekan khususnya anggrek spesies.
Pembangunan "Rumah Anggrek" 

Konstruksi bangunan "Rumah Anggrek" sementara menggunakan bahan Bambu

Penanaman Anggrek Spesies di pepohonan sekitar area "Rumah Anggrek"

- Membangun Rumah Anggrek
Setiap sampel anggrek spesies yang ditemukan baik yang belum ataupun telah selesai diidentifikasi akan ditempatkan di Rumah Anggrek. Di sini setiap anggrek akan dipelihara dan jika memungkinkan akan diperbanyak. Sekali lagi pembangunan Rumah Anggrek memerlukan biaya yang lumayan, dengan sumberdaya yang terbatas saat ini kami hanya bisa mengupayakannya secara perlahan dan bertahap.

Sabtu, 14 Februari 2015

FORUM ANAK KECAMATAN PETAK MALAI


Tumbang Baraoi – Untuk pertama kalinya pertemuan dalam rangka pembentukan Forum Anak Kecamatan Petak Malai digelar, Sabtu 7 Februari 2015. Mengambil tempat di SMPN Satu Atap 3 Sanaman Mantikei, pertemuan yang di kordinatori oleh Kanae (Kepsek SD- SMPN Satu Atap 3 Sanaman Mantikei) juga dihadiri oleh guru-guru serta siswa kedua sekolah tersebut.
Anak-anak di Desa Tumbang Baraoi Kecamatan Petak Malai

Agenda pertemuan antara lain menetapkan susunan pengurus untuk periode 2015-2016 dengan susunan sebagai berikut :
Pengarah
:  Camat Petak Malai
Penanggung Jawab
:  Kepala UPT Diknas Kecamatan Petak Malai
Kordinator
:  Kanae
Pendamping
1. Tedyance Imanuel Liunome

2. Lusiantri

3. Sunario

4. Angelia
Ketua
:  Tonie Kusnadi
Wakil Ketua
:  Pepi Handayani
Sekretaris
:  Yenie
Wakil Sekretaris
:  Monica
Bendahara
:  Via Selvia
Kordinator

Bidang Program
Dodie
Bidang Humas
Wahyudi
Bidang Publikasi
Raditya
Bidang Pendidikan
Ardie
Bidang Perlindungan
Tion Dwijunita

Pertemuan tersebut sekaligus mempersiapkan draft usulan untuk disampaikan dalam kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) yang di gelar Kamis 12 Februari 2015 di Kecamatan Petak Malai.


Syarat pembuatan Kartu BPJS Kesehatan

Pembuatan Kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial  (BPJS) Kesehatan relatif mudah, anda cukup melengkapi beberapa syarat dan ketentuan yang ada seperti mengisi formulir serta menyerahkan beberapa berkas yang diminta oleh petugas pelayanan pembuatan kartu BPJS Kesehatan.
Syarat pengajuan kartu BPJS Kesehatan baru antara lain sebagai berikut :
syarat membuat kartu BPJS Kesehatan
BPJS Kesehatan

Untuk mendaftar atau mengajukan pembuatan kartu BPJS Kesehatan baru anda cukup datang ke kantor BPJS kesehatan terdekat.  Sebaiknya anda sudah mempersiapkan syarat-syarat atau perlengkapan yang diperlukan atau diminta. Adapun syaratnya adalah sebagai berikut :

Mengisi Formulir yang di sediakan oleh petugas
Melampirkan fotocopy anda, istri dan anak (kalau ada)
Melampirkan fotocopy Kartu Keluarga (KK)
Melampirkan Fotocopy Akta atau Surat Nikah (buku nikah)
Foto berwarna ukuran 3 X 4 cm (foto anda, istri, dan anak jika sudah bekeluarga)
Fotocopy Surat Keterangan (SK) Pegawai Negeri Sipil atau Calon Pegawai Negeri Sipil bagi PNS/CPNS.
Slip/daftar baji (Bagi CPNS/PNS)
Surat keterangan domisili untuk anda yang tinggal atau bekerja di daerah yang berbeda dengan alamat KTP ( jika diminta)

Memilih atau Mengganti Faskes  Tingkat I Pada Kartu BPJS Kesehatan
Pelayanan Kesehatan Tingkat Pertama (Faskes Tingkat 1) adalah pelayanan kesehatan yang disediakan oleh BPJS Kesehatan meliputi ;
Administrasi pelayanan
Pelayanan promotif dan preventif
Pemeriksaan, pengobatan, dan konsultasi medis
Tindakan medis non spesialistik, baik operatif maupun non operatif
Pelayanan obat dan bahan medis habis pakai
Transfusi darah sesuai dengan kebutuhan medis
Pemeriksaan penunjang diagnostik laboratorium tingkat pertama
Rawat inap tingkat pertama sesuai dengan indikasi medis

Faskes tingkat 1, yaitu Puskesmas, Fasilitas Kesehatan milik TNI/POLRI, Praktek dokter umum atau klinik umum yang telah bekerjasama dengan BPJS. Sebaiknya pilih faskes tingkat I yang paling terdekat dengan domisili anda. Bisakah faskes tingkat I suami berbeda dengan istri atau anak? Jawabannya, bisa saja jika Anda bekerja atau berdomisili berbeda dengan anggota keluarga maka anda dapat mengajukan faskes yang berbeda menyesuaikan jarak faskes tingkat pertama yang paling dekat dengan rumah atau tempat tinggal.  Penetapan Faskes Tingkat I ini di lakukan saat mengisi formulir, namun jika sewaktu-waktu anda pindah domisili maka bisa mengajukan penggantian Faskes Tingkat pertama ini di kantor BPJS Kesehatan setempat.

Selasa, 06 Januari 2015

Daftar, Kode dan Alamat Faskes di Kab. Katingan

Berikut daftar kode Faskes Tingkat Pertama (Faskes Primer) di Kabupaten Katingan Kalimantan Tengah, beserta kode faskes serta alamatnya. Kode faskes biasanya diperlukan untuk mengisi formulir BPJS Kesehatan.

FASKES PRIMER UNTUK KAB. KATINGAN
NOKODEJENISNAMAALAMATTELP
1410A002ApotekIfrs KasonganJL. RUMAH SAKIT NO.0105364041041
1410A001ApotekApotik Putri KasonganJL. RUMAH SAKIT KOMP RSUD05364041939
1410U001DokterDr. Rosdiana SamaraJL. MELATI NO. 808125095225 
0275U002DokterDr. Binsar PanjaitanJl. Melati081352853858 
02750007Klinik POLRIKlinik Polres KatinganJL. BHAYANGKARA NO.1[ ]
14101011PuskesmasPegatan IiDESA PAGATAN HULU[ - ]
14101013PuskesmasKereng PangiJL PEMBANGUNAN[ - ]
14101014PuskesmasMendawaiDESA MENDAWAI[ ----------- ]
14101009PuskesmasTumbang HiranDESA TUMBANG HIRAN[ - ]
10 14101010PuskesmasTumbang SenamangDESA TUMBANG SANAMANG[ - ]
11 14101008PuskesmasTumbang KamanDESA TUMBANG KAMAN[ - ]
12 14101007PuskesmasTumbang SambaDESA TUMBANG SAMBA[ - ]
13 02750005PuskesmasTumbang KajameiJL. RADEN SURA RAKIT NO. 2081352733365 
14 02750006PuskesmasKasongan IiJL. SRIKAYA KERENG HUMBANG05364043577 
15 14101001PuskesmasPegatan IDESA PAGATAN[ - ]
16 14101002PuskesmasBaun BangoDESA BAUN BANGO[ - ]
17 14101003PuskesmasPetak BahandangJL. PADAT KARYA[ - ]
18 14101004PuskesmasKasongan IJL. PASAR LAMA[ - ]
19 14101005PuskesmasPendaharaDESA PENDAHARA[ - ]
20 14101006PuskesmasBuntut BaliDESA BUNTUT BALI[ - ]
21 02750001PuskesmasTumbang BaraoiTUMBANG BARAOI[ - ]
22 1410R001Rumah SakitRsud KasonganJL. RUMAH SAKIT NO. 0105364041041